SELAMAT DATANG DI "SD IT PERMATA PROBOLINGGO di Jalan IKAN TONGKOL Gang II/06 Mayangan - Probolinggo" KLIK BENDERA UNTUK PILIH BAHASA"
English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Sabtu, 08 Juli 2023

Parenting Wali Murid Kelas 1 Orang Tua Hebat Mencetak Generasi Bermartabat

Parenting adalah cara pola asuh mendidik anak bagaimana orang tua memberikan perlindungan, perawatan dan mengamati perkembangan yang sehat juga kegiatan hingga tumbuh dewasa. Saat ini banyak pola pengasuhan anak untuk membangun karakter dan perilaku positif di kehidupan terutama agama, diri, bangsa dan negara.

Maka dari itu, pengasuhan orang tua sangat berperan paling penting . Meskipun anak mengikuti pelajaran sekolah orang tidak lepas tangan dalam mengontrolnya di rumah.

Foto 1.
Absensi Kehadiran Parenting Wali Murid 
Kelas 1 (8/7/23)

Salah satu cara yang dilakukan antara lembaga pendidikan dan orang tua adalah parenting. Parenting sangat bermanfaat dalam membangun satu frekuensi yang sama dengan lembaga pendidikan. 

Dalam hal ini pelaksanaan agenda Parenting Orang Tua Hebat SDIT Permata Kota Probolinggo yang dilaksanakan hari Sabtu, 8 Juli 2023 inj mengawali sinergitas antar orang tua dengan sekolah selaku lembaga pendidikan yang di amanahi.

Dalam sambutannya Ir. Agung Sasongko selaku Ketua Yayasan Amanah menyampaikan " Harapan yang terbaik orang tua dan lembaga untuk anak ialah mencetak anak yang mendoakan kita dengan syarat anak itu Soleh/Solehah" Ucap Ketua Yayasan Ir. Agung Sasongko

Foto 2
Sambutan Ketua Yayasan Amanah Kota Probolinggo
Ir. Agung Sasongko
 

Banyak hal yang disampaikan dalam kegiatan parenting kali ini, selain dari ketua Yayasan Amanah, Sekolah sebagai lembaga juga menyampaikan beberapa hal terkait kebijakan dan program yang ada di sekolah. 

Salah satunya Visi misi Sekolah yang di jelaskan secara rinci oleh Ustdz Saidi selaku kepala sekolah. Beliau juga menguraikan beberapa hal yang berkaitan dengan pola asuh anak dan bagaimana penanganannya. Serta bagaimana membangun frekuensi yang baik antara orang tua, anak dan sekolah. 

Foto 3
Penyampaian Program Oleh Kepala Sekolah

Dalam bidang kurikulum yang disampaikan Ustdzh Arini selaku Waka Kurikulum. Beliau menjabarkan seluruh kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan di sekolah. Baik dari kurikulum yang digunakan, sistem pembelajaran maupun pembelajaran yang dipakai selama satu tahun ke depan. Beliau menyampaikan" Kurikulum yang dipakai tetap bersumber dari kurikulum kementerian pendidikan 100 persen dan di kolaborasikan dg kurikulum SIT". 

Hal lain yang beliau sampaikan terkait kurikulum adalah program Tahfidz dan Tahsin Qur'an serta pembiasaan taklim mutaallim dan literasi.  

Pembelajaran Outing, Field Trip dan Outbond juga menjadi bagian dalam kegiatan pembelajaran yang lembaga jalankan. 

Dalam bidang kesiswaan juga disampaikan beberapa point' penting, antara lain kedisiplinan siswa dan prestasi siswa. Dalam hal ini Ustdzh Nurul selaku Waka kesiswaan menyampaikan perlunya kerjasama antara lembaga dan orang tua dalam mendisiplinkan siswa. Setidaknya dari kedisiplinan yang dibangun sejak dini menjadikan anak-anak kita berprestasi kedepannya. 

Dalam hal prestasi siswa, beliau juga menyampaikan banyak prestasi yang telah diperoleh anak didik baik dalam bidang akademik maupun non akademik. Hal ini adalah satu upaya yang lembaga lakukan dalam mencetak siswa yang berprestasi. 

Semua kegiatan pembelajaran dan keberhasilan di atas erat kaitannya dengan Sarana dan Prasana yang ada di sekolah. Sekolah menyiapkan fasilitas sekolah sebaik mungkin demi keberhasilan belajar siswa. 

Foto 4
Peserta Parenting Wali Murid Kelas 1
SDIT Permata Kota Probolinggo 

Harapan terbaik kita demi mencetak generasi yang bertaqwa yang kelak bisa menjadi ladang pahala yang tidak pernah putus yakni anak Sholeh/Sholehah serta semoga Ridho Allah semoga bisa kita peroleh dan diberikan jalan yang terbaik dalam meraihnya. Amiin Allahumma Aamiin.🤲🤲🤲




Sabtu, 01 Juli 2023

SDIT Berbagi Qurban 1444 H

 SDIT PERMATA KOTA PROBOLINGGO  BERBAGI HEWAN QURBAN UNTUK SESAMA

(1/7/23)

Perayaan Idul Adha merupakan salah satu perayaan dua hari raya umat Islam yang mana perayaan Idul Adha adalah momen untuk berbagi bersama dengan mendistribusikan hewan qurban yang sudah disembelih untuk diolah menjadi masakan yang dapat disantap oleh keluarga bersama, maupun terhadap orang – orang yang membutuhkan.

Hari raya Idul Adha ini adalah sebagai simbol ketakwaan dan kecintaan kita kepada Allah SWT. Berbagi daging qurban maupun hewan qurban merupakan rasa ikhlas karena Allah SWT dalam mematuhi segala perintah-Nya. Sebagai salah satu ajaran Nabiyullah Ibrahim A.S yang mana harus kita teladani agar bisa menjadi hamba yang memperoleh Ridho Allah SWT. Salah satu ajaran dari proses penghambaan nabiyullah Ibrahim ialah berqurban. Berqurban merupakan salah satu Sunnah muakkad yang betul2 dianjurkan oleh Allah dan Rasulnya. Bahkan Allah memerintahkan langsung dalam surat Al Kautsar Ayat 2.

Dalam hal ini, Lembagai SDIT Permata memperoleh amanah dalam menerima dan menyalurkan hewan qurban. Hewan qurban yang disembelih merupakan hewan qurban dari walimurid atau hamba Allah warga sekitar SDIT Permata Kota Probolinggo. Ada juga hasil shidaqoh yang juga dirupakan hewan qurban. Hewan qurban yang diterima panitia pada agenda penyembelihan dan penyaluran hewan qurban hari ini berupa 2 Ekor Sapi dan 11 Ekor Kambing. 


Foto 1.
Hewan yang diqurbankan pada Hari Raya Idul Adha 1444 H
 

Tempat dan waktu pelaksanaan penyembelihan hewan qurban yaitu hari Sabtu, 1 Juli 2023  bertempat di SDIT Permata Jl. Kaca Piring (Belakang Stadion). 

Foto 2.1
Penyembelihan Sapi Oleh Tim Jagal

Foto 2.2
Proses pengulitan Hewan Qurban oleh Tim Jagal

Total distribusi daging qurban sejumlah 445  bungkus daging sapi seberat 1/2 kg perbungkus dan 224 bungkus daging kambing dengan berat 300 gram perbungkus.

Foto 3.
Proses pencacalan dan penimbangan daging qurban 

Adapun untuk penyalurannya dibagikan ke warga sekitar sekolah baik yang berada di SDIT Jl. Ikan Tongkol Mayangan maupun di SDIT Jl. Kaca Piring. Penyaluran ini tanpa memandang suku, budaya, ras dengan satu kunci yaitu untuk mendapatkan Ridho dan kecintaan kita kepada Allah SWT, juga sebagai rasa ikhlas dan kewajiban untuk menunaikan amanah yang telah dipasrahkan wali murid/Pengurban kepada kami selaku panitia penerimaan dan penyaluran daging qurban.

Foto 4.
Pendistribusian daging qurban 

Bagi Pengurban juga memperoleh jatah sesuai dengan bagiannya. Yakni memperoleh jatah 8 bungkus untuk daging sapi dan 5 bungkus daging kambing  bagi tiap-tiap pengurban.

Semoga amaliah kita di bulan Dzulhijjah ini memperoleh Ridho Allah serta menjadi amalan yang kelak menjadi washilah kebahagiaan kita di dunia dan akhirat. Amiin Allahumma Aamiin..(thd)

Komentar