SELAMAT DATANG DI "SD IT PERMATA PROBOLINGGO di Jalan IKAN TONGKOL Gang II/06 Mayangan - Probolinggo" KLIK BENDERA UNTUK PILIH BAHASA"
English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Jumat, 22 Desember 2023

PENTAS SENI “ MEMBANGUN NEGERI DENGAN KREATIVITAS SENI ” Kelas 4, 5, dan 6 SD IT Permata Kota Probolinggo

 Pada tanggal 18 – 19 Desember 2023 SD IT PERMATA seperti tahun sebelumnya setelah melaksanakan ujian akhir Semester 1 pihak sekolah  mengadakan kegiatan pentas seni. Pentas Seni kali ini diisi dengan lomba-lomba ( Drama, Perkusi,  Pantomim dan Cipta Lagu ) dalam rangka memacu kreatifitas siswa siswi di sekolah dengan tema pada kali ini yaitu“ MEMBANGUN NEGERI DENGAN KREATIVITAS SENI ”


Persiapan anak – anak untuk mengikuti Pentas Seni


Hari pertama, tanggal 18 Desember 2023 diadakan lomba pentas seni perkusi dan pantomim, diawali dengan para siswa – siswi pukul 07:00 sudah berada di sekolah dan melaksanakan sholat dhuha berjamaah dengan posisi seluruh siswa putri berada di selasar lantai 2 sedangkan seluruh siswa putra di selasar lantai 1. Setelah melaksanakan sholat dhuha berjamaah, siswa – siswi bersiap – siap untuk mengikuti lomba dan berkumpul di selasar lantai 1. Untuk siswa –siswi seluruh peserta lomba duduk di sebelah pentas sedangkan yang lainnya menyaksikan di depan pentas.


Dewan juri dan anak – anak mempersiapkan diri untuk melihat lomba


 Acara dibuka oleh MC yang dipandu oleh Ustadz Muhammad Muhtadin kolaborasi dengan Ustadz Marzuqi Abdul Haris, SH kemudian disusul sambutan Ustadz Thohid selaku Waka Humas SD IT Permata Probolinggo. Acara berakhir dengan tertib, seru, anak-anak sangat antusias dan tampak raut bahagia tertawa karena melihat gerak pantomim yang ditampilkan sangat lucu diiringi musik. Selain itu, tepuk tangan meriah dan suara sorak sorai saling mendukung tampilan perkusi baik ketika kelas sendiri tampil maupun kelas yang lainnya tampil saling ujuk kebolehan. Bukan hanya anak – anak saja yang tertawa dan menikmati tampilan lomba namun para dewan juri yaitu Ustadz Saidi ( Kepala Sekolah SD IT Permata Kota Probolinggo ) dan Ustadzah Nurul ( Kepala Sekolah TBIT 1 Permata Kota Probolinggo) ikut bertepuk tangan dan senyum tawa bahagia sampai berakhirnya acara.


 Penampilan perkusi




Penampilan pantomim


Hari kedua, tanggal 19 Desember 2023 diadakan lomba drama dan cipta lagu. Tidak kalah menarik dari hari sebelumnya, kali ini tampak siswa – siswi yang mengikuti lomba mengenakan aksesoris dan perlengkapan yang unik untuk menunjang penampilan mereka dalam menampilkan lomba drama. Drama yang ditampilkan berdasarkan pilihan undian  jauh jauh hari sebelumnya yaitu mendapatkan tema Sahabat Nabi atau Asal – Usul Daerah. Dipandu oleh MC yang sangat menarik yaitu kolaborasi Ustadz Muhtadin dan Ustadz Haris menambah suasan lomba semakin hidup dan berwarna apalagi dengan lomba cipta lagu dengan mengganti lirik sesuai dengan sekolah SD IT PERMATA KOTA PROBOLINGGO menambah kreativitas siswa – siswi dalam membuat lirik lagu



Penampilan lomba drama







Kamis, 21 Desember 2023

Pra munaqosyah tahfidz 1 kelas 6 SD IT PERMATA PROBOLINGGO

 

Pada tanggal 31 Oktober 2023, tepatnya hari Selasa, SDIT Permata Kota Probolinggo mengadakan kegiatan Pra-Munaqosyah Tahfidzil Qur’an ke-1 diselenggarakan untuk siswa yang telah menyelesaikan tahapan pembelajaran tahfidz dengan baik dan dinyatakan lulus oleh pihak Penguji. Adapun pelaksanaan pra-munaqosyah ini berlangsung dengan sistme iternal sekolah dan diuji oleh guru Al Qur’an SDIT Permata. Siswa yang mengikuti kegiatan ini merupakan siswa kelas 6 tanpa terkecuali, apabila ada yang sakit atau berhalangan hadir maka wajib menyusul ketika sudah bisa hadir ke sekolah. Pra-munaqosyah bisa dilakukan sebanyak dua kali sesuai dengan hasil pra-munaqosyah 1. Jika pada pelaksanaan pra-munaqosyah 1 seluruh siswa dinyatakan lulus tanpa remidi maka tidak perlu melaksanakan pra-munaqosyah 2. Kegiatan pra-munaqosyah berlangsung dari jam 07.30 WIB sampai jam 11.00 WIB di SDIT Permata Kampus 2, Jalan Kaca Piring, Kecamatan Sukabumi. Adapun ruangan yang digunakan untuk ujian sebanyak 4 ruang.

Berdasarkan hasil munaqosyah, pentashih menyampaikan bahwasanya sebanyak 98% siswa-siswi SDIT Permata Kota Probolinggo dinyatakan lulus. Sementara itu, 2% dari peserta yang ikut pra-munaqosyah dinyatakan tidak lulus dengan berbagai keterangan yang ada dalam setiap aspek penilaian oleh pentashih. Semoga di acara pra-munaqosyah yang kedua dapat memeberikan hasil yang lebih baik dari pra-munaqosyah satu ini.

PRA-MUNAQOSYAH TAHFIDZIL QURAN KE-1 TAHUN 2023

 


Pada tanggal 31 Oktober 2023, tepatnya hari Selasa, SDIT Permata Kota Probolinggo mengadakan kegiatan Pra-Munaqosyah Tahfidzil Qur’an ke-1 diselenggarakan untuk siswa yang telah menyelesaikan tahapan pembelajaran tahfidz dengan baik dan dinyatakan lulus oleh pihak Penguji. Adapun pelaksanaan pra-munaqosyah ini berlangsung dengan sistme iternal sekolah dan diuji oleh guru Al Qur’an SDIT Permata. Siswa yang mengikuti kegiatan ini merupakan siswa kelas 6 tanpa terkecuali, apabila ada yang sakit atau berhalangan hadir maka wajib menyusul ketika sudah bisa hadir ke sekolah. Pra-munaqosyah bisa dilakukan sebanyak dua kali sesuai dengan hasil pra-munaqosyah 1. Jika pada pelaksanaan pra-munaqosyah 1 seluruh siswa dinyatakan lulus tanpa remidi maka tidak perlu melaksanakan pra-munaqosyah 2. Kegiatan pra-munaqosyah berlangsung dari jam 07.30 WIB sampai jam 11.00 WIB di SDIT Permata Kampus 2, Jalan Kaca Piring, Kecamatan Sukabumi. Adapun ruangan yang digunakan untuk ujian sebanyak 4 ruang.

Berdasarkan hasil munaqosyah, pentashih menyampaikan bahwasanya sebanyak 98% siswa-siswi SDIT Permata Kota Probolinggo dinyatakan lulus. Sementara itu, 2% dari peserta yang ikut pra-munaqosyah dinyatakan tidak lulus dengan berbagai keterangan yang ada dalam setiap aspek penilaian oleh pentashih. Semoga di acara pra-munaqosyah yang kedua dapat memeberikan hasil yang lebih baik dari pra-munaqosyah satu ini.

 

Rabu, 20 Desember 2023

Karyaku, persembahan untuk Ibu. Funday Funcooking SDIT Permata kelas 456

 Pada hari Senin, 11 Desember 2023 sampai kamis , 14 Desember 2023 sekolah SDIT Permata Kota Probolinggo mengadakan kegiatan Funday dan Funcooking yang diikuti oleh siswa dan siswi dari kelas 4, 5 dan 6.

Selama kegiatan berlangsung siswa dan siswi terlihat sangat antusias dan senang, Karena kegiatan funday dan funcooking merupakan kegiatan yang dinanti oleh para siswa disetiap akhir semester. Dimana kegiatan funday yang di laksanakan pada tanggal 11-12 Desember oleh siswa – siswi kelas 4, 5 dan 6 membuat karya spesial Hari Ibu.

Kegiatan Funday kelas 4 membuat “Buket Bunga Kertas”. Dalam kegiatan Funday juga terdapat beberapa tahapan. Adapun tahapan - tahapan pada saat kegiatan funday untuk kelas 4  yaitu dimana hari pertama adalah proses membuat bunga dari kertas, dan memberi tangkai. . Sedangkan hari ke dua siswa – siswi kelas 4 menambahkan daun pada tangkai kemudian bunga yang sudah sempurna di bungkus oleh plastik dibentuk dan ditata menjadi buket. Setelah itu menempelkan stiker hari ibu pada buket bunga yang sudah jadi.

Untuk kelas 5 membuat ”Bros” dari kain sifon. Untuk tahapan pembuatan “Bros” dari kain sifon ini hari pertama adalah proses menjahit, membuat pola bentuk bunga. Kemudian menghias bros dengan menempel manik-manik. Kemudian menempelkan bros yang sudah dihias dengan peniti bros menggunakan lem tembak. Sedangkan hari ke dua siswa – siswi kelas 5 melakukan proses pengemasan dan menempelkan stiker hari ibu pada karya yang sudah jadi.

Dan untuk kelas 6 membuat “Sapu Tangan Batik”. Untuk tahapan pembuatannya yaitu hari pertama siswa-siswi kelas 6 membuat pola batik yang diinginkan. Kemudian memberikan warna pada masing-masing kain. Setelah pemberian warna kain yang sudah diberi warna dijemur hingga kering. Kemudian pada hari kedua siswa-siswi kelas 6 melakukan pengemasan pada sapu tangan yang sudah jadi dan menempelkan stiker hari ibu.

Selanjutnya hari Rabu dan Kamis tanggal 13-14 Desember Siswa- siswi melaksanakan kegiatan Funcooking untuk kelas 4, 5 dan 6. Kegiatan Funcooking kelas 4 membuat “Sumpia”, yaitu kulit lumpia yang diisi dengan abon sapi. Untuk tahapan pembuatan “Sumpia“ sebagai berikuit, hari pertama adalah proses mengisi kulit lumpia dengan abon sapi kemudian digulung hingga rapat. Setelah itu proses menggoreng setiap kelompok. Sedangkan hari ke dua siswa – siswi kelas 4 melakukan proses pengemasan dan menempelkian stiker produk.

Untuk kelas 5 membuat ”Kripik Pisang”. Untuk tahapan pembuatan “Kripik Pisang“yaitu, hari pertama adalah proses mengupas pisang. Kemudian pisang yang sudah terkupas dipotong menggunakan pasa kripik. Pisang yang sudah terpotong kemudian diberi bumbu dan di goreng. Kemudian pada hari ke dua siswa-siswi kelas 5 memberikan berbagai aneka rasa pada kripik yang sudah jadi. Ada rasa susu, balado dan original. Setelah selesai memberikan bumbu lanjut pada tahap pengemasan dan menempelkan stiker produk.

Sedangkan untuk kelas 6 membuat “Stik Talas”. Adapaun tahapan-tahapannya yaitu hari pertama siswa-siswi kelas 6 mengupas talas dan memotong talas dengan bentuk memanjang. Talas yang sudah terpotong kemudian direndam pada air kapur dan menunggu hingga kurang lebih 30 menit. Setelah 30 menit talas ditiriskan dan dicuci kembali untuk menghilangkan endapan kapur. Setelah bersih talas diberi bumbu kemudian masuk dalam tahap penggorengan. Di hari kedua siswa dan siswi kelas 6 memberikan aneka rasa Balado pada talas yang sudah jadi. Setelah selesai memebreikan bumbu lanjut pada tahap pengemasan dan menempelkan stiker produk.

Selama kegiatan Funday dan Funcooking kelas 4, 5, dan 6 siswa dan siswi mengikuti kegiatan tersebut sesuai dengan instruksi yang dijelaskan oleh guru pendamping kegiatan. Banyak proses yang bisa di dapat dari kegiatan Funday dan Funcooking dari awal sampai akhir, dari proses Funday kita belajar memberikan persembahan terbaik kita untuk ibu tercinta. Tidak harus mahal, sederhana tapi bermakna. Sedangkan dalam proses funcooking kita belajar bagaimana cara bekerjas sama dengan baik ,belajar agar tidak terkena pisau, belajar menggoreng dengan baik dan melatih menciptakan produk yang berdaya jual. 

Setelah kegiatan selesai pendamping menginstruksikan pada masing-masing siswanya untuk membersihkan sampah sisa-sisa kegiatan dengan baik. Dan Alhamdulillah kegiatan funday dan funcooking semester ini berjalan dengan lancar. (rnd)

Ternyata Anak anak kelas 1 2 3 juga jago di Funday dan Funcooking, Masyaa Allah

 

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Hallo semua... para pembaca setia Permata.

Alhamdulillah, setelah kegiatan Asesemes Akhir Semester Ganjil selesai pada tanggal 11-14 Desember 2023 SD IT Permata Kota Probolinggo mengadakan kegiatan yang diikuti oleh siswa dan siswi dari kelas 1, 2 dan 3. Untuk apa kegiatan ini dilakukan? Kegiatan ini merupakan program rutin yang selalu diadakan oleh SD IT Permata Kota Probolinggo selepas AAS (Assesmen Akhir Semester). 

Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat mengembangkan potensi dan mempererat tali persaudaraan antar kelas. Adapun kegiatan yang berlangsung selama 4 hari ini yaitu pada tanggal 11-12 Desember 2023 siswa kelas 1, 2 dan 3 melakukan kegiatan funday. 

Sesi yang pertama Jenis kegiatan funday yang dilakukan oleh kelas 1 yaitu membuat pop up kartu ucapan selamat hari ibu, di kelas 2 membuat pop up kartu ucapan selamat hari ibu yang berbeda bentuk dari kelas 1 dan untuk kelas 3 membuat kotak pensil dari bahan kain flannel. Selama mengikuti kegiatan tersebut para siswa dan siswi terlihat sangat antusias .

Selanjutnya sesi kedua berlangsung pada tanggal 13-14 Desember 2023 yaitu funcoking yang diikuti oleh kelas 1, 2 dan 3. Jenis kegiatan funcooking yang dilaksanakan oleh siswa kelas 1 yaitu membuat kacang coklat, sedangkan kelas 2 membuat kacang sembunyi dan kelas 3 membuat sambal goreng tempe dan kacang. 

Sama seperti sesi pertama dihari pertama peserta didik memproses atau mengolah bahan dan dihari kedua proses pengemasan. Selama kegiatan berlangsung siswa dan siswi terlihat sangat antusias dan senang.  Alhamdulillah kegiatan funday funcoking kelas 1, 2 dan 3 tersebut berjalan dengan lancar. Siswa dan siswi terlihat sangat senang karena mereka dapat mengisi waktu selepas melaksanakan AAS.

Nantinya beberapa produk dari funday dan funcooking ini akan dipasarkan kepada walimurid ketika pengambilan raport. Beberapa barang yang dijual yaitu coklat kacang yang diproduksi oleh siswa kelas 1 dengan harga Rp.5.000, kacang sembunyi dengam dua varian rasa yaitu pedas dan manis yang diproduksi oleh siswa kelas 2 dengan harga Rp.5.000 dan yang terakhir hasil produksi siswa kelas 3 yaitu sambal goreng tempe dan kacang dijual dengan harga Rp.5.000. 



Tujuan diadakan kegiatan tersebut adalah menambah pengetahuan peserta didik tentang proses jual, mengenal mata uang serta menumbuhkan jiwa kewirahusahaan. (wke)


 

Selasa, 19 Desember 2023

Puncak Tema "Bhinneka Tunggal Ika"

 *PUNCAK TEMA GELAR KARYA PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) SD IT PERMATA KOTA PROBOLINGGO SEMESTER 1 TAHUN AJARAN 2023/2024*


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Halo semua! Selamat datang kembali di blog kami!!


Alhamdulillah telah terlaksana salah satu agenda kegiatan SD IT Permata Kota Probolinggo, yaitu kegiatan Puncak Tema Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Semester 1 tahun Ajaran 2023-2024 dengan tema "Bhinneka Tunggal Ika: Keberagaman Budaya Tingkatkan Persatuan".


Puncak Tema kali ini dilaksanakan pada Hari Sabtu, 25 November 2023 bertempat di SD IT Permata, Jl. Kaca Piring, Kota Probolinggo. Seluruh warga sekolah begitu antusias dan bersemangat mengikuti kegiatan ini. 


Lalu apa saja ya? Kegiatan yang kami lakukan dalam Puncak Tema kali ini? Simak ulasan berikut..


Acara diawali dengan pembukaan secara resmi oleh panitia. Suasana semarak dan penuh kegembiraan mengiringi setiap rangkaian acara yang ada. Setelah pembukaan, ada beberapa sambutan yang diberikan oleh pimpinan sekolah serta tokoh lainnya yang memberikan kata-kata inspiratif dan mengajak semua peserta untuk menghayati tema acara kali ini.


Setelah beberapa sambutan diberikan, tak lengkap rasanya jika kita tidak mempersembahkan sesuatu sebagai wujud keberagaman budaya kita. Maka pada rangkaian acara ini, kami mempersembahkan tari massal daerah yang melibatkan semua peserta, yakni seluruh guru dan siswa/siswi kelas 1-6. Dan perlu diketahui, semua peserta dalam acara ini juga memakai pakaian adat khas daerah loh..


Yang tidak kalah menarik adalah pembagian doorprize yang dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepada peserta yang telah hadir. Tentunya doorprize ini diberikan pada mereka yang memberikan penampilan terbaiknya dalam rangkaian acara Puncak Tema.


Sudah sering mendengar Tari Saman? Kini saatnya melihat secara langsung dan merasakan kemeriahan tarian tersebut. Yup, selain tari massal daerah, ada penampilan khusus dari kelompok tari siswi kelas 6, mereka menunjukkan bakatnya dalam melakukan Tari Saman. Dan tidak hanya Tari Saman, penampilan menakjubkan dari tarian daerah lain juga memeriahkan acara ini. Tarian-tarian dari berbagai daerah di Indonesia ditampilkan oleh kelompok siswa/siswi kelas 6 lainnya, sehingga peserta merasakan keberagaman budaya Indonesia secara langsung.


Bukan hanya tarian, siswa/siswi kelas 5 juga tidak mau kalah dalam menunjukkan keberagaman budaya Indonesia. Mereka menampilkan nyanyian lagu-lagu daerah dengan iringan alat musik perkusi yang penuh makna. Semua peserta diajak untuk ikut bernyanyi dan menikmati setiap lirik lagu yang dipilih.


Kekayaan budaya Indonesia juga terlihat melalui baju adat dan puisi bahasa daerah. Oleh karena itu siswa/siswi kelas 4 juga menampilkan presentasi baju adat dan unjuk puisi bahasa daerah untuk mengenalkan kekayaan budaya Indonesia. Peserta menampilkan berbagai macam baju adat dan membacakan puisi dalam bahasa daerah masing-masing.


Selain itu, momentum ini juga dimanfaatkan untuk merayakan Hari Guru Nasional yang memang bertepatan pada kegiatan Puncak Tema kami kali ini. Siswa/siswi menampilkan paduan suara dengan menyanyikan lagu-lagu yang menginspirasi dan menyampaikan rasa terima kasih kepada para guru.


Selain rangkaian acara di atas, kami juga menyediakan bazaar makanan dan minuman tradisional, supaya siswa/siswi mengenal dan dapat merasakan langsung keberagaman makanan dan minuman tradisional Indonesia.


Seru sekali bukan rangkaian acara kami dalam kegiatan Puncak Tema kali ini?


Demikian informasi mengenai kegiatan Puncak Tema Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema "Bhinneka Tunggal Ika: Keberagaman Budaya Tingkatkan Persatuan". 


Sampai jumpa pada kegiatan puncak tema selanjutnya!!


Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.





Komentar