Ada yang berbeda pada kegiatan ekstrakurikuler menggambar pekan ini. Kegiatan ekstrakurikuler diisi dengan kegiatan mewarnai menggunakan media cat air. Antusias anak-anak sangat dirasakan pada ekstrakurikuler kali ini. Kegiatan dibagi menjadi 2 sesi, yaitu sesi 1 dipekan ke 1 pada tanggal 09 Maret 2023 yang diikuti oleh siswa kelas 2 dan 3 sebanyak 43 siswa. Sesi 2 dipekan ke 2, pada tanggal 16 Maret 2023 yang diikuti pula oleh siswa kelas 2 dan 3 sebanyak 43 siswa di selasar lantai 3 SDIT Permata.
Kegiatan dimulai pada pukul 13.20 WIB, pengampu ekstrakurikuler memperkenalkan alat dan bahan yang digunakan dalam kegiatan mewarnai dengan cat air kali ini. Kemudian pengampu ekstrakurikuler memberikan contoh cara mencampur warna dengan cat air kepada siswa dan siswi. Selain itu, pengampu ekstrakurikuler mejelaskan bagaimana cara mewarnai dengan baik.
Foto. 1 Pembina Ekskul Gambar Menjelaskan tentang tekhnik dan cara menggambar yang baik |
Media mewarnai dibagikan kepada siswa dan siswi, kemudian masing – masing siswa dan siswi mulai mencampurkan warna sesuai dengan warna yang dikehendaki untuk diaplikasikan diatas kertas bufallo yang telah tersedia. Selain untuk melatih motorik halus, kegiatan ini juga melatih kemampuan koordinasi antara mata dan tangan siswa. Butuh ketelitian dalam memadukan warna dan menorehkan kuas diatas kertas agar mendapatkan hasil yang indah. Kegiatan ekstrakurikuler berakhir pada pukul 14.30 WIB, siswa dan siswi sangat senang dengan hasil karyanya.
Foto 2. Sebagian Siswa kelas 2 mewarnai gambar yang telah mereka buat |
Foto 3. Sebagian siswa kelas 3 mewarnai gambar dengan car warna yang telah disediakan |
Foto 4. Siswa-siswi kelas 3 mewarnai gambar yang telah dibuat dengan warna yang telah dise disediakan |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar