SELAMAT DATANG DI "SD IT PERMATA PROBOLINGGO di Jalan IKAN TONGKOL Gang II/06 Mayangan - Probolinggo" KLIK BENDERA UNTUK PILIH BAHASA"
English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Senin, 26 September 2022

Pembelajaran SBdP kelas 3 tema 1

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Sobat Permata... 

Berkat Rahmat Allah SWT siswa siswi SDIT Permata bisa belajar di sekolah secara tatap muka. 

Senangnya belajar bersama teman. Tak luput juga kegembiraan dalam mengaji dan bermain. 

Pada Tema 1 Subtema 4, siswa kelas 3 belajar tentang Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan. Siswa. Setelah mengenal berbagai jenis tumbuhan dan cara berkembang biaknya, siswa berkegiatan melatih motorik halusnya untuk membuat mozaik dari bahan daun kering.

Siswa mengumpulkan daun kering di sekitar rumah dengan berbagai warna. Dengan media dasar yang sudah disiapkan guru, siswa merobek-robek daun kering tersebut lalu ditempelkan menjadi gambar tumbuhan. Siswa berkreatifitas dalam membentuk gambar mozaik.



Menempel potongan daun kering pada pola


Selesai membuat mozaik, siswa memajang hasil karya mozaiknya di papan pajang kelas. Dengan kegiatan ini, siswa dapat melatih motorik halusnya. Adapun penilaian pada ketrampilan SBdP adalah kerapian, kesesuaian tema dan komposisi warna.


Karya "Mozaik" Siswa

Semoga kegiatan-kegiatan ini bisa melatih ketrampilan siswa dan meningkatkan rasa tanggungjawab dan kerjasama dalam team. 

Sekian sobat, Wassalamu'alaikum Wr. Wb. 

Tidak ada komentar:

Komentar