Dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke-77 dan Hari Jadi Kota Probolinggo ke-633, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Probolinggo menyelenggarakan lomba PBB yang diikuti oleh SD/MI dan / MTs se-kota Probolinggo.
Sebagai salah satu lembaga pendidikan yang berada di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Probolinggo, SDIT Permata ikut berperan serta untuk mengikuti Lomba Peraturan Baris-berbaris yang dilaksanakan pada Sabtu, 3 September 2022
Adapun siswa yang diikutsertakan dalam Lomba PBB berjumlah 17 siswa. Terdiri dari 10 putri dan 7 putra dari siswa kelas 5 dan 6.
SDIT Permata mendapatkan nomor urut 114 dari seluruh peserta SD/MI yang berjumlah 116. Lepas di garis start depat Kantor Pemerintah Kota Probolinggo sekitar pukul 08.00 WIB sampai sekitar pukul 08.30 di garis finish Alun-alun Kota Probolinggo.
Alhamdulillah antusiasme siswa dalam menerapkan PBB ini sangat bagus meskipun kali ini masih belum mendapatkan juara.
Semoga hal ini bisa memberikan efek positif baik kepada siswa peserta lomba khususnya juga kepada seluruh siswa SDIT secara umum setelah kurang lebih 2 tahun pandemic menerpa. Karena hal ini menjadi salah satu alat tempa untuk lebih menanamkan kedisplinan sikap, gerak tubuh pada siswa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar