- Mata Pelajaran
1.1
Pendidikan Agama Islam (bagi yang muslim)
Pendidikan Agama Islam di SDIT Permata bertujuan untuk :
·
Menumbuh kembangkan aqidah melalui pemberian, pemupukan, dan pengembangan
pengetahuan, penghayatan, pengamalan, pembiasaan, serta pengalaman, peserta didik
tentang agama Islam sehingga menjadi manusia muslim yang terus berkembang
keimanan dan ketakwaannya kepada Tuhan Yang Maha Esa.
·
Mewujudkan manusia Indonesia yang taat beragam dan berakhlak mulia yaitu
manusia yang berpengetahuan, rajin beribadah, cerdas, produktifitas, jujur,
adil, etis, berdisiplin, bertoleransi (tasamuh), menjadi keharmonisan secara
personal dan social serta mengembangkan budaya agama dalam komunitas sekolah.
1.2 Pendidikan
Kewarganegaraan
Mata pelajaran kependidikan Kewarganegaraan bertujuan agar peserta
didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
·
Berfikir secara
kritis, rasional, dan kreatif dalam menanggapi isu kewarganegaraan.
·
Berpartisipasi
secara aktif dan bertanggungjawab, dan bertindak secara cerdas dalam kegiatan
bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, serta anti korupsi.
·
Berkembang
secara positif dan demokratis untuk membentuk diri berdasarkan
karakter–karakter masyarakat Indonesia agar dapat hidup bersama–sama dengan
bangsa lain.
·
Berinteraksi
dengan bangsa–bangsa lain dalam peraturan dunia secara langsung atau tidak
langsung dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi.
1.3 Bahasa Indonesia
Mata Pelajaran Bahasa
Indonesia bertujuan agar peserta didik memiliki
kemampuan sebagai berikut :
·
Berkomunikasi
secara efektif dan efisien sesuai dengan etika yang berlaku, baik secara lisan
maupun tulis.
·
Menghargai dan bangga menggunakan
bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan dan kesatuan bangsa.
·
Memahami bahasa Indonesia dan menggunakannya dengan tepat dan kreatif untuk
berbagai tujuan.
·
Menggunakan bahasa Indonesia untuk meningkatkan kemampuan intelektual,
serta kematangan emosional, dan sosial.
·
Menikmati dan memanfaatkan karya sastra untuk memperluas wawasan,
memperhalus budi pekerti, serta meningkatkan pengetahuan dan kemampuan
berbahasa.
·
Menghargai dan membanggakan sastra Indonesia sebagai khazanah budaya dan
intelektual manusia Indonesia.
1.4 Matematika
Mata pelajaran Matematika bertujuan agar peserta didik memiliki
kemampuan sebagai berikut :
·
Memahami konsep
matematika, menjelaskan keterkaitan antar konsep dan mengaplikasikan konsep
atau aritma, secara luwes, akurat, efisien, dan tepat dalam memecahkan masalah.
·
Menggunakan penalaran pada pola dan sifat, melakukan manipulasi matematika
dalam membuat generalisasi, menyusun bukti, atau menjelaskan gagasan, dan
pertanyaan matematika.
·
Memecahkan masalah yang meliputi kemampuan memahami masalah, merancang
model matematika, menyelesaikan model, dan menafsirkan solusi yang diperoleh.
·
Mengkomonikasikan gagasan dengan simbol, tabel, diagram, atau media lain
untuk memperjelas keadaan atau masalah.
·
Memiliki sikap menghargai kegunaan matematika dalam kehidupan, yaitu
memiliki rasa ingin tahu, perhatian, dan minat dalam mempelajari matematika,
serta sikap ulet dan percaya diri dalam pemecahan masalah.
1.5 IPA
Mata pelajaran IPA di SDIT Permata bertujuan agar peserta didik memiliki
kemampuan sebagai berikut :
·
Memperoleh
keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan keberadaan,
keindahan, dan keteraturan alam ciptaannya.
·
Mengembangkan
pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep IPA
yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari – hari.
·
Mengembangkan
rasa ingin tahu, sikap positif, dan kesadaran tentang adanya hubungan yang
saling mempengaruhi antar IPA, lingkungan, teknologi dan masyarakat.
·
Mengembangkan
ketrampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar, memecahkan masalah, dan
membuat keputusan.
·
Meningkatkan
kesadaran untuk menghargai alam dan segala keteraturannya sebagai salah satu
ciptaan Tuhan.
·
Meningkatkan kesadaran untuk berperanserta dalam memelihara, menjaga dan
melestarikan lingkungan alam
·
Memperoleh bekal
pengetahuan, konsep, dan keterampilan IPA sebagai dasar untuk melanjutkan
pendidikan ke SMP/MTs.
1.6 IPS
Mata pelajaran IPS bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan
sebagai berikut :
·
Mengenal konsep–konsep yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat dan
lingkungan.
·
Memiliki kemampuan dasar untuk berfikir logis dan kritis, rasa ingin tahu,
inkuiri, memecahkan masalah, dan keterampilan dalam kehidupan sosial.
·
Memiliki kemampuan komunikasi, bekerjasama, dan berkompetensi dalam
masyarakat yang majemuk di tingkat lokal, nasional dan global.
·
Meningkatkan kesadaran untuk berperanserta dalam memelihara, menjaga dan
melestarikan lingkungan sekitar
1.7 Seni Budaya dan
Keterampilan
Mata pelajaran seni budaya dan keterampilan bertujuan agar peserta
didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
·
Memahami konsep dan pentingnya seni budaya dan keterampilan.
·
Menampilkan satu sikap apresiasi terhadap seni budaya dan keterampilan.
·
Menampilkan kreatifitas melalui seni budaya dan keterampilan dalam tingkat
lokal, regional, maupun global.
1.8 Pendidikan Jasmani dan
Olahraga
Mata pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan kesehatan
bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut :
·
Mengembangkan
keterampilan pengelolaan diri dalam upaya pengembangan dan pemeliharaan
kebugaran jasmani serta pola hidup sehat melalui berbagai aktivitas jasmani dan
olah raga yang terpilih.
·
Meningkatkan
pertumbuhan fisik dan pengembangan psikis yang lebih baik.
·
Meningkatkan kemampuan dan keterampilan gerak dasar.
·
Meletakkan landasan karakter moral yang kuat melalui internasional
nilai-nilai yang terkandung di dalam pendidikan jasmani, olahraga, dan
kesehatan.
·
Mengembangkan sikap sportif, jujur, disiplin, bertanggung jawab, kerjasama,
percaya diri, dan demokratis.
·
Mengembangkan keterampilan untuk menjaga keselamatan diri sendiri, orang
lain, dan lingkungan.
·
Memahami konsep aktivitas jasmani dan olahraga di lingkungan yang bersih
sebagai informasi untuk mencapai pertumbuhan fisik yang sempurna, pola hidup
sehat dan kebugaran, terampil, serta memiliki sikap yang positif.
- Muatan Lokal
Berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Provimsi Jawa Timur No.
188/KTS/013/2005, maka SDIT Permata menetapkan Bahasa Jawa sebagai Muatan Lokal
Wajib. Disamping itu SDIT Permata dengan pertimbangan kota Probolinggo sebagai
kota transit, maka ditetapkan bahasa Inggris sebagai muatan lokal pilihan.
2.1 Bahasa Jawa
Mata pelajaran Bahasa Jawa bertujuan agar peserta didik memiliki
kemampuan sebagai berikut :
·
Menghargai dan
membanggakan bahasa jawa sebagai bahasa daerah, berkewajiban mengembangkan
serta melestarikan.
·
Memahami bahasa
jawa dari segi bentuk, makna, dan fungsi serta menggunakannya dengan tepat untuk
bermacam–macam tujuan, keperluan, dan keadaan, misalnya : di sekolah, di rumah,
di masyarakat dengan baik dan benar.
·
Memiliki
kemampuan menggunakan bahasa jawa yang baik dan benar, untuk meningkatkan
keterampilan, kemampuan intelektual (berpikir kreatif, menggunakan akal sehat,
menerapkan kemampuan yang berguna menggeluti konsep abstrak), memecahkan
masalah, kematangan emosional dan social.
·
Bersikap lebih
positif dalam tata kehidupan sehari–hari dalam lingkungannya.
2.2 Bahasa Inggris
Mata Pelajaran Bahasa Inggris bertujuan agar peserta didik
memiliki kemampuan sebagai berikut :
·
Memiliki
kemampuan mendengar/menyimak, berbicara, menulis, dan membaca dalam pola sederhana sesuai dengan
tingkat usia dengan jumlah penguasaan kosakata lebih kurang 300 kata yang
berkesinambungan dan bertambah dalam tingkat kelas IV, V, VI.
·
Memiliki
keterampilan mendengarkan, menyimak, berbicara, menulis dan membaca dalam pola
sederhana sesuai dengan tingkat usia dengan jumlah penguasaan kosakata lebih
kurang 300 kata yang berkesinambungan dan bertambah dalam tingkat kelas SLTP.
B.
Kegiatan Pengembangan Diri
Kegiatan pengembangan diri diberikan kepada
peserta didik dengan tujuan untuk memberikan kesempatan mengembangkan dan
mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat, dan minatnya sesuai dengan
kondisi sekolah yang dilaksanakan dalam bentuk kegiatan ekstrakurikuler. Karena
itu, SDIT Permata menetapkan
jenis pengembangan diri yang akan dilaksanakan pada tahun pelajaran 2011/2012 adalah sebagai berikut :
3.1
Kewiraan
a. Pramuka
·
Diberikan mulai kelas I sampai kelas VI seminggu sekali.
·
Materi pramuka terintegrasi PLH: pemisahan sampah, Air dan pencemaran
udara.
b. Tim Penegak Disiplin Sekolah ( TPDS )
Diberikan kepada murid kelas V dan VI
dengan maksud untuk melatih siswa dalam
menciptakan keamanan dan ketenangan sekolah..
3.2
Olahraga
a. Futsal
Diberikan kepada murid mulai
kelas II sampai kelas V seminggu sekali.
b. Bela Diri
Diberikan kepada murid mulai kelas II
sampai dengan kelas V seminggu sekali.
c. Sepak Bola
Diberikan kepada murid mulai kelas II sampai dengan kelas V
seminggu sekali.
d. Renang
Diberikan kepada murid mulai kelas II sampai dengan kelas V
seminggu sekali.
3.3
Seni
a.
Seni lukis, diberikan kepada murid kelas I sampai kelas V seminggu sekali.
b.
Nasyid, diberikan kepada murid kelas
II sampai kelas V seminggu sekali.
3.4
Ilmiah
c.
English Club
Diberikan kepada murid kelas III sampai kelas
V seminggu sekali.
d.
Jurnalistik
Diberikan kepada murid kelas III sampai kelas
V seminggu sekali.
e.
KIA
Diberikan kepada murid kelas IV sampai kelas
VI Bimbingan Konseling
Layanan bimbingan konseling di SDIT Permata
mulai tahun ini di tangani khusus oleh guru bimbingan konseling. Adapun layanan
bimbingan konseling di SDIT Permata meliputi :
a.
Layanan bimbingan konseling pribadi
b.
Layanan bimbingan konseling belajar
c.
Layanan bimbingan konseling sosial
d.
Layanan bimbingan konseling karir
3.5
IFC (Islamic Fun Club)
Kelompok Study Islam adalah kelompok yang
mencintai tuntunan islam dengan model aplikatif dan game-game yang fun,
sehingga pembelajaran islam dalam kehidupan sehari-hari sangat menyenangkan
buat mereka.
Catatan :
1.
Setiap murid kelas III sampai Kelas VI wajib mengikuti kegiatan Pramuka dan
IFC sesuai dengan jadwal yang diatur.
2.
Setiap murid minimal mengikuti satu jenis pengembangan diri (
selain pramuka ) untuk olahraga dan
ketrampilan sesuai dengan bakat dan minat yang dimiliki.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar